Efek menggunakan cahaya Paint with light

Nggak punya foto studio untuk bikin foto keren? Nggak masalah! Kita bisa eksperimen menggunakan beralatan sederhana untuk membuat foto yang menarik. 
� 
Ada teknik yang dinakaman dengan "paint with light", yaitu kita seolah-olah "melukis" menggunakan cahaya. 
Idealnya, untuk teknik ini, bisa menggunakan ruangan yang gelap. Shutter kamera kita set ke bulb, untuk waktu kira2 1 menit. Cocoknya sih dilakukan berdua. Salah satu mengendalikan kamera, yang lain memainkan lampunya. Kalau terpaksa sendirian, bisa dibantu menggunakan remote. 
� 
Dalam contoh foto ini, saya menggunakan boneka (soalnya gak ada orang yang mau saya foto :D ). Dengan bantuan laser pointer, kita bisa menggoyang-goyang laser pointer di sekitar obyek yang ingin kita foto. Untuk cahayanya, saya juga memakai lampu senter. Saya sesuaikan sedikit dengan ditutup pakai tangan sehingga hanya bagian muka si boneka yang terkena sinar senter itu. Cukup sebentar saja kita tempak pakai senternya. 
Butuh percobaan beberapa kali sih, tetapi hasilnya cukup indah dengan memanfaatkan alat-alat sederhana. 
� 
 
� 
Mudah-mudahan trik ini bisa bermanfaat dan dapat dikembangkan lagi oleh anda. 

sumber : fotografer.net

Saya Sarankan Anda Baca Juga Yang Ini !



0 Comments:

Sekedar catatan:



Kotak pada kolom blok komentar ini masih kosong. Maka merupakan suatu kehormatan jika sobat menjadi orang yang paling pertama menuliskan komentar, baik berupa pujian, masukan, kritikan, maupun pertanyaan di kolom komentar yang terletak di bawah kotak ini.

Tak ada yang bisa saya berikan selain ucapan terima kasih karena telah memberikan apresiasi terhadap artikel-artikel seribu satu makna

Posting Komentar